Thursday 7 November 2013

8Th Super Junior

     Super Junior, boy band asal korea yang banyak dicintai para wanita ini barusan aja ulang tahun yang ke-8 pada tanggal 6 November 2013. Berawal dari tahun 1990, SM Entertainment buat audisi tahunan untuk menemukan bakat-bakat baru. Leeteuk dan Eunhyuk adalah anggota pertama untuk direkrut pada tahun 2000 di SM’s Starlight Casting System, Seoul.


     Pada tahun 2001, mengadakan casting audisi dan menemukan Han Geng di Beijing, terpilih di antara tiga ribu pelamar. Yesung ditemukan pada Seoul’s casting system bersama temannya, Heechul, Sungmin dan Donghae juga dipilih untuk menjadi trainee setelah penampilan mereka dalam sebuah kontes yang disponsori SM. Tahun 2002, Kang-In dan Kim Heechul direkrut bersama Kibum, yang seleksi di Los Angeles. Siwon di-casting pada tahun 2003 dan Ryeowook pada tahun 2004, di mana yang terakhir ini ditemukan melalui Chinchin Youth Festival. Pada tahun 2005, Shindong dipilih.

    Baca lebih lanjut buat tau perjuangan Super Junior. Dan review style Super Junior dari pertama dibentuk sampai sekarang!


      Tentu udah banyak perjuangan yang mereka lakuin, salah satunya Super Show Worldwide (SS). Sampai tahun ini, super show sudah sampai yang ke-5. Aku punya schedule nya buat bulan November nih:
7 November                : Super Show #5 di Mexico.
9 November                : Super Show #5 di London.
15-16 November         : Super Show #5 di Osaka.
23 November              : Super Show #5 di Malaysia.
30 November              : Super Show #5 di Macau.
     Semoga sukses acaranya yaa, cowok-cowok keciii Ngeliat perjuangan super junior yang luar biasa, style mereka dari tahun ke tahun juga gak kalah luar biasa lho. Cekidooot!


Tahun 2005
Tahun 2006

 Tahun 2007
 Tahun 2008
 Tahun 2009
 Tahun 2010
 Tahun 2011
 Tahun 2012
 Tahun 2013

Subhanallah, abang abang kita inii, ganteng-ganteng ya. Hayoo bingung kan mau yang mana? Oiya, sukses selalu untuk Super Junior, awet muda selalu supaya gak ganti nama jadi Super Senior :)

4 comments:

  1. yohoo! kece-kece syif! sukses trs buat artikelnya ya;)

    ReplyDelete
  2. Suka SUJU juga euy hahaha salam kenal

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lumayan suka kak, Salam kenal juga dan salam jambaners :D

      Delete